Profil
Cendet No Comment dan MB Meteor Besutan Mr.Nanang Bandar Plastik Banyuwangi, Kembali Tunjukkan Kualitasnya Di Laga M1 Subdenpom BC Jember

No Comment dan Murai Batu (MB) Meteor yang jadi koleksi Mr. Nanang Bandar Plastik Banyuwangi. Bisa dibilang, dua jago handal cukup stabil prestasinya di jalur juara. Buktinya, setelah keduannya selesai mabung (rontok bulu). Baik No Comment maupun Meteor, sama-sama on fire dan mampu memboyong tropy kemenangan.
Seperti Minggu (27/11) kemarin, ketika No Comment bersama Meteor (murai batu) diturun pertama kali di latpres M4 Java BC Situbondo. Jago yang dikawal langsung oleh Mr. Ari bersama Dista putrinya itu, bukan hanya mampu bersaing dengan sejumlah jago-jago hebat yang turun saat itu.

Tapi keduanya juga berhasil membawa pulang tropy juara. Dimana No Comment yang memang punya kualitas irama lagu komplit dan rapat yang dilepas dengan tipe roll tembak panjang plus volume tembus. No Comment sukses memboyong tropy juara 2 kelas Cendet A dan juara 1 kelas Cendet B.
Sedangkan Meteor, jago Murai Batu (MB) jenis ekor hitam atau blacktail yang katanya susah menang itu. Ternyata masih bisa menembus ketatnya persaingan kelas Murai Batu B, dengan sukses memboyong tropy juara 3.

Dan track record prestasi terbaru yang berhasil diukir oleh keduanya adalah, saat diturunkan di laga M1 Subdenpom BC Jember, Minggu (4/12) kemarin. Di arena yang jadi “baromter” burung-burung kualitas itu. Baik No Comment maupun Meteor, juga sama-sama berhasil moncer juara di kelasnya masing-masing.
No Comment yang diturunkan di kelas Cendet Perwira, sukses membawa pulang tropy juara 2. Sedangkan Meteor yang tarung di kelas Murai Batu Subdenpom, juga masih bisa mencuri tropy juara 4.

“Sayang saat turun di kelas Cendet BOB, No Comment kalah tos buang. Tapi saat main kedua di kelas Cendet Perwira, meski kondisinya belum kembali top form. No Comment masih bisa menembus ketatnya persaingan kelas Cendet yang kini lagi ramai dan masuk juara 2,” terang Mr. Ari, mekanik yang selalu tampil low profile.
Pun demikian dengan Meteor, sambung Mr. Ari. Meski performanya juga belum sesuai harapan, karena memang bulunya masih banyak yang basah. Namun kualitas irama lagu, power suara serta gaya mainnya. Masih mendapat perhatian dari tim juri dengn memberi juara 4.

“Betul, keduanya memang belum kondisi top form. Sehingga itu sangat berpengaruh pada durasi kerja keduanya yang tidak maksimal. Tapi saya yakin, ke depan kondisi keduanya akan semakin bagus. Mohon do’anya saja,” pungkas Mr. Ari yang mengaku siap mengawal road show keduanya turun di lomba lintas EO. *agrobur.
