Connect with us

Perkutut

Liga Hanging Pamekasan I Putaran 3, Ramadhan Cup Papepro, Bendera Empat Warna Awali Kemenangan Superman, Srikandi, Andini dan Batman Ramaikan Podium Pertama

KONBUR Tayang

:

Liga Hanging Pamekasan I sudah memasuki putaran 3. Antusias kung mania untuk mengikuti gelaran semakin lama menunjukkan angka yang cukup signifikan. Mereka datang dan hadir untuk bisa menjadi bagian dalam semarak kegiatan milik Pengda P3SI Pamekasan. Mereka berharap kehadirannya sukses menembus podium juara untuk menambah poin dan memperlebar jarak dengan lawan.

Dihadiri H.Kamil Ali Makki, H.Aziz AZ dan tokoh perkutut

Begitu juga para jawara yang sudah menanamkan poin dalam dua gelaran sebelumnya, seakan tidak ingin melewatkan agenda tersebut. Rutin turun lapangan dengan hasil menggembirakan berseri membuka peluang untuk berada di barisan paling depan daftar kejuaraan. Liga Putaran 3 ini tergelar pada Minggu, 27 Maret 2022, berlokasi di lapangan Perseba Banyupelle Palengaan Pamekasan.

Bertajuk Ramadhan Cup Papepro, acara ini berhasil menghadirkan peserta sekitar 544 peserta dengan rincian Kelas Dewasa Senior (1 blok) dipadati 42 peserta, Kelas Dewasa Yunior (2 blok), dipadati 84 peserta, Kelas Piyik Yunior (4 blok) disesaki 168 peserta dan Kelas Piyik Hanging (5 blok) dibanjiri sekitar 250 peserta.

Suasana Liga Hanging Pamekasan I Putaran 3

Kemeriahan acara semakin lengkap dengan hadirnya beberapa tamu undangan seperti H.Kamil Ali Makki tokoh perkutut dan juga Wakil Ketua Pengwil Jawa Timur, Ketua Pengda P3SI Pamekasan, H.Aziz AZ dan beberapa tokoh perkutut Pamekasan. Kehadiran mereka sebagai bukti dan wujud dukungan kepada liga hanging Pamekasan sekaligus semarak hobi milik kung mania yang ada di daerah tersebut.  

“Saya atas nama panitia Liga Hanging Pamekasan I Putaran 3 mengucapkan banyak terima kasih atas kehadiran dan dukungan seluruh untuk meramaikan acara kami, ucapan terima kasih juga saya sampaikan kepada H.Kamil dan H.Aziz serta tokoh perkutut dari Pamekasan dan juga dari luar daerah,” terang Ra Hosni salah satu panitia.

Lima blok Piyik Hanging penuh sesak oleh peserta

Lebih lanjut disampaikan bahwa kegiatan ini sebagai wujud bahwa hobi di Pamekasan khususnya Papepro sampai saat ini masih tetap eksis dan semangat. “Alhamdulillah berkat dukungan dari semua pihak, kami bisa melaksanakan acara tanpa masalah, mudah-mudahan hobi perkutut di Pamekasan semakin meriah dan maju,” harap Ra Hosni.

Sementara itu proses penjurian berlangsung dalam suasana cuaca yang cukup tenang karena pemandangan di langit terlihat agak gelap. Menurut beberapa peserta asal Pamekasan, biasanya pagi hari hujan dan gerimis selalu menyapa masyarakat. Kekhawatiran akan turunnya air kiriman dari langit, tak sampai terjadi.

H.Kamil bersama Superman, unjuk kebolehan dengan bendera 4 warna

Empat babak penjurian yang dilangsungkan, berjalan tanpa kendala. Babak pertama berakhir dengan kemenangan Superman, amunisi H.Kamil Ali Makki Pamekasan dengan raihan bendera 4 warna. Menempati nomor kerekan 39, perkutut bergelang Sha-Sha Diva ini adalah satu-satunya peserta yang berhasil menembus angka paling tinggi.

Peserta yang sukses menembus urutan juara

Memasuki babak kedua, Superman terus memberikan tekanan pada lawan, namun kali ini perolehan bendera berakhir diangka 3 warna.  Usai turun minum, cuaca menunjukkan perubahan yang luar biasa. Panas menyengat muncul mengawal penjurian sampai babak keempat. Sampai akhirnya penentuan posisi kejuaraan ditentukan.

Untuk podium pertama Kelas Dewasa Senior, juara pertama berhasil direbut Superman. Perkutut amunisi H.Kamil Ali Makki tampil menawan di awal babak dengan raihan bendera 4 warna. Memasuki babak kedua, performa perkutut ternakan Sha-Sha Diva berkurang dsn raihan bendera hanya didapat dalam angka tiga warna.

Srikandi sukses raih podium pertama di Kelas Dewasa Yunior

Usai turun minum, babak ketiga dan keempat Superman diganjar oleh juri dengan bendera dua warna hitam. Hasil tersebut memastikan podium pertama untuk perkutut yang dikerek pada nomor 39. Urutan kedua, sukses diraih Sultan andalan H.Aziz AZ Pamekasan. Keberhasilan perkutut ternakan S.Riang yang menempati nomor kerekan 41 berkat raihan bendera tiga warna rata pada babak pertama, kedua, ketiga dan keempat.

Aura Agung andalan H.Aziz Ababil Sampang nyaris raih podium lebih baik

Begitu juga dengan peraih tempat ketiga yaitu Ken Arok orbitan H.Syaiful Pamekasan ring ACC yang menempati nomor kerekan 22 meraih bendera tiga warna pada babak pertama, kedua, ketiga dan keempat. Di Kelas Dewasa Yunior, podium pertama berhasil menjadi milik Srikandi amunisi H.Arief Asa Pamekasan.

Peserta yang sukses raih juara Dewasa Yunior

Perkutut ternakan Jati yang menempati nomor kerekan 84 berhasil naik podium berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan kedua serta tiga warna hitam pada babak ketiga dan keempat. Urutan kedua ada Sinar Mega amunisi H.Markaton Pamekasan. Kemenangan perkutut bergelang Cakrawala yang dikerek pada nomor 105 berkat raihan bendera tiga warna hitam pada babak pertama dan kedua serta dua warna hitam pada babak ketiga dan keempat.

Urutan ketiga berhasil menjadi milik Aura Agung orbitan Team Ababil Sampang. Kemenangan perkutut ternakan Ababil yang menempati nomor kerekan 81 berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan ketiga, tiga warna hitam pada babak kedua dan dua warna hitam pada babak keempat.

Peserta yang sukses raih juara Piyik Yunior 1 sampai 10

“Sayang sekali Aura Agung belum mau tampil bagus kali ini. Andai bisa tampil, mungkin posisinya bisa lebih bagus lagi,” terang H.Abd.Aziz sang pemilik burung. Di Kelas Piyik Yunior, juara pertama berhasil diboyong Andin, amunisi Tim Trisna Surabaya. Kemenangan perkutut produk ternak Scorpio yang dikerek pada nomor 279 berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan ketiga, tiga warna hitam pada babak kedua dan dua warna hitam pada babak keempat.

Peserta yang sukses raih juara Piyik Hanging 11 sampai 25

Menyusul kemudian Natuna andalan Bambang Papepro Pamekasan. Perkutut ternakan RSI Pojur yang berada pada kerekan 244, memulai raihan bendera dua warna hitam pada babak pertama, tiga warna pada babak kedua dan keempat serta tiga warna hitam pada babak ketiga. Dan urutan ketiga ada Rindu orbitan H.Sibli/Tim AKS Pamekasan.

Kemenangan perkutut ternakan NN yang menempati nomor kerekan 202 berkat raihan bendera dua warna hitam pada babak pertama, tiga warna babak kedua, tiga warna hitam babak ketiga dan dua warna pada babak keempat. Dan di Kelas Piyik Hanging, juara pertama berhasil menjadi milik Batman orbitan JH Pamekasan.

Peserta yang sukses raih juara Piyik Hanging 1 sampai 20

Perkutut ternakan M-46 yang digantang pada nomor 208 berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan kedua serta dua warna hitam pada babak ketiga dan keempat. Menyusul kemudian Perwira andalan Suwasik Pamekasan. Perkutut bergelang ZND yang digantang pada nomor 115 berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan dua warna hitam pada babak kedua, ketiga serta keempat.

Peserta yang sukses raih juara Piyik Hanging 21 sampai 35

Dan ditempat ketiga ada Rama Patih milik Tohir Karang Penang Sampang. Perkutut ternakan Irama Jaya yang digantang pada nomor 62 berkat raihan bendera tiga warna pada babak pertama dan dua warna pada babak kedua, ketiga dan keempat.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.