Perkutut
Didie Pahaluan Cup 2023 Banua 6 Kandangan Kal-Sel, Cuaca Cerah Maksimalkan Performa Peserta, Torres, Pangeran dan Caisar Raih Posisi Kehormatan

Konkurs Seni Suara Alam Burung Perkutut bertajuk Didie Pahaluan Cup 2023, sepertinya menjadi agenda kegiatan yang memetik indah. Selain kegiatan berjalan lancar, dukungan dari kung mania untuk menyemarakkan even, benar-benar nampak dan bisa dirasakan seluruh peserta yang hadir di lapangan.

Kegiatan yang digelar pada Minggu, 13 Agustus 2023 di Lapangan Griya Asri Sungai Raya Kandangan Kalimantan Selatan, diikuti oleh kung mania tidak hanya di Kalimantan Selatan saja, tetapi dari luar seperti Pontianak, ikut ambil bagian dalam kegiatan tersebut. “Alhamdulillah kami sampaikan karena kegiatan hari ini berjalan lancar dan aman,’ teang H.Herly.
Selain peserta yang hadir dalam jumlah besar, cuaca sepanjang perjalanan acara, juga memberikan dukungan penuh. “Sebelumnya kami selalu diganggu oleh cuaca yang kurang mendukung, namun hari ini kami merasakan beda dari biasanya, cuaca cerah sehingga menjadikan kami lebih semangat,” sambung H.Herly.

Bukan saja pemilik burung, namun perkutut yang berada di atas kerekan ataupun gantangan, juga merasakan hal yang sama. Dukungan cuaca membuat peresaingan perebutan posisi kejauraan berlangsung seru dan menegangkan. Seluruh burung yang dikerek dan digantang, berhasil mengeluakan suara emasnya.
“Banyak burung kerja karena cuaca cerah dan mendukung, makanya tadi persaingannya ketat,” ungkap H.Herly lagi. Empat babak penjurian juga berlangsung lancar tanpa hambatan, sampai akhirnya ditetapkan posisi kejuaraan untuk masing-masing kelas. Di Kelas Dewasa Senior, podium pertama berhasil diraih Torres.

Amunisi Win’s BF Banjarmasin, produk Win’s yang dikerek pada nomor 14. Disusul kemudian Reinkarnasi, andalan Erwan Balangan, produk ternak Sumo yang dikerek pada nomor 05. Dan tempat ketiga dimenangkan Santuy orbitan Erwan Banjarmasin ring Win’s yang ada di nomor kerekan 06.
Di Kelas Dewasa Yunior, podium pertama berhasil menjadi milik Pangeran amunisi H.Syarifuddin Kandangan, produk ternak SYF yang berada di nomor krekan 80. Disusul kemudian Maka Jaya andalan Dillah Umat Team Rantau, ternakan Rizky yang berada di nomor kerekan 61.

Podium ketiga dimenangkan Nexton orbitan Rudi Barabai, ternakan RIG yang berada di nomor kerekan 57. Sementara itu di Kelas Piyik Hanging, juara pertama berhasil menjadi milik Caisar amunisi Tim Sumo Banjarmasin, ring Sumo yang ada di nomor gantangan 14. Di susul kemudian Samantha andalan King Hong Banjarmasin, ternakan Verona yang ada di gantangan 36. Dan juara ketiga dimenangkan Shoter orbitan Cok Saragih Banjarbaru, perkutut ternakan Win’s yang digantang pada nomor 08.
Diakhir acara panitia mengucapkan selamat dan sukses kepada seluruh peserta yang tidak bisa kami sebutkan satu persatu. Tanpa mengurangi rasa hormat panitia kepada kawan-kawan semua dari Banjarmasin, Banjarbaru, Martapura, Binuang dan Banua Enam.

