Connect with us

Lomba

Tampil Ciamik, Ijo Bondet’69 dan Murai Hero Raih Gelar Burung Terbaik Di Laga M1 Subdenpom BC Jember, Minggu (2/1)

Published

on

Laga M1 Subdenpom BC Jember
LAGA M1 SUNDENPOM BC JEMBER. Jadi tolok ukur-nya burung-burung hebat wilayah timur Jawa Timur.

Mengawali tahun baru 2022, Minggu 2 Januari. Kembali laga rutin M1 Subdenpom BC Jember, ramai dihadiri kicaumania dari seluruh wilayah tapal kuda Blok Timur, Jawa Timur. Bahkan mereka hadir dengan mengusung sederet amunisi terbaiknya. Agar amunisi tersebut mampu memboyong prestasi juara, di arena yang jadi barometernya perburungan di wilayah timur.

Tak dipungkiri, atmosfir persaingan di setiap laga M1 ini memang terasa begitu panas. Pasalnya, hampir semua jawara-jawara terbaik mulai dari Lumajang, Jember, Bondowoso, Situbondo, Banyuwangi. Serta beberapa jago papan atas dari Surabaya dan Bali, juga sering hadir di arena ini.

KRU PANITIA DAN TIM JURI SUBDENPKOM BC JEMEBR. Sukses mengemas laga M1 awal tahun 2022.

Adu mental, kualitas irama lagu, volume, gaya dan durasi kerja, benar-benar tersaji begitu seru dan ketat di setiap sesinya. Namun berkat kawalan tim Juri Subdenpom yang memang bekerja fair play. Dengan menilai kualitas kerja burung sesuai pakem, tanpa melihat burung milik siapa. Sehingga jago yang berhasil lolos juara, adalah jago yang memang kualitasnya tak perlu diragukan lagi.

Dan berikut ada dua jago yang mampu tampil ciamik dengan menunjukkan kualitas serta performa terbaiknya dihadapan tim Juri. Bahkan dua jago tersebut bukan hanya berhasil merebut tropy juara di kelasnya masing-masing. Namun keduanya juga mampu meraih gelar sebagai burung terbaik.

CUCAK HIJAU BONDET 69. Sukses meraih predikat burung terbaik.

Di kelas Cucak Hijau (CH), kelas yang selalu ramai dan full gantangan. Ada nama Bondet 69 yang diusung oleh Ny.Ayu dengan bendera Anak Muda SF. Tarung pertama disesi paling bergengsi, yaitu kelas CH Best of The Best. Kerja apik Bondet 69 dari awal sampai akhir penilaian, rupanya mampu memaksa tim juri untuk menancapkan koncer A mutlak.

CUCKA HIJAU SAKERA. Berhasil mencuri juara 1 kelas Gajah Mada.

Begitu juga saat tarung disesi CH Polisi Militer, kestabilan performa dan durasi kerja Bondet 69. Juga sukses merebut podium tertinggi sebagai juara 1. Dan dengan kerberhasil Bondet 69 mengoleksi 2 kali juara 1. Jago yang memang punya senjata lagu mewah yang dilepas dengan kombinasi roll tembak panjang itu pun sukses meraih gelar burung terbaik.

Pun demikian dengan Hero, jago murai handal milik Mr.Nanang punggawa dari DKS’86 BC. Tarung dengan gaya impresif sambil sujud sujud, isian lagu gereja disambung kenari, cililin yang dilanjutkan dengan suara tembakan panjang lovebird-tan. Aksi Hero, bukan hanya jadi tontonan menarik. Tapi amunisi Mr.Nanang ini juga mampu merampas dua kali juara 1 dan sekali juara 2.

MURAI BATU HERO. Berhasil meraih gelar burung terbaik.

Dan dengan keberhasilan itu juga, Hero akhirnya dinobatkan sebagai burung MB terbaik. “Alhamdulillah, meski banyak murai-murai bagus yang turun di M1 ini. Tapi saya puas dan bangga, Hero masih bisa lolos dan berhasil merebut tropy burung terbaik. Terima kasih tim juri yang memang fair play saat menilai kualitas burung,” terang mbah Zen yang selaku ikut mengawal Hero.

MURAI BATU THOR. Masih bisa mencuri juara i kelas Polisi Militer.

Selanjutnya, jago-jago hebat lainnya yang hari itu sukses mengamankan tropy juara 1. Ada nama Sakera andalan Mr.Safii dari Argent BC Genteng, Banyuwangi, yang sukses merebut juara 1 kelas CH Gajah Mada. Dan Thor milik Mr.Mahdi punggawa dari Kobi BC yang berhasil mencuri juara 1 kelas MB Polisi Militer.

H.FAIZ MATADOR SF. Berhasil mengawal Tornado merebut juara 1,.

Kemudian di kelas Cendet, ada nama Tornado milik H.Faiz yang sukses merebut tropy juara 1 kelas Cendet Jendral. Dan di kelas Kenari Bebas Jendral, tropy juara satunya berhasil diboyong oleh One Peace milik Mr.Nurdin dengan bendera Penari Blambangan.

ONE PEACE MILIK Mr.NURDIN. Berhasil mengamankan juara 1 kelas Kenari Bebas Jendral.

Itulah beberapa jago hebat yang berhasil meraih prestasi juara di laga M1 kali ini. Dan untuk mengetahui jago-jago hebat lainnya yang juga berhasil mencatatkan namanya di daftar kejuaraan. Selengkapnya bisa dilihat di link daftar juara di bawah ini.

H.SUGENG DISTRO (TENGAH) BERSAMA Mr.COCO DAN Mr.AFUY BORNEO. Mengundang kicaumania Nusantara di even Bupati Cup Jember, tgl 23 Januari 2022 besuk.

“Saya atasnama panitia dan juga mewakili semua kru juri yang bertugas. Mengucapkan banyak terima kasih kepada semua rekan-rekan kicaBumania yang hadir. Dan tak lupa seluruh panitia Subdenpom BC mohon m’af, jika disepanjang acara masih banyak kekurangan,” tutup Mr.Heri Prayogo, selaku ketua panitia. *agrobur2.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.