Connect with us

Perkutut

Rakerwil P3SI Bali 2024, Umumkan Pengurus Definitif dan Susun Jadwal LPB

Published

on

kutut
Pengurus P3SI Bali bersama seluruh Pengda, dewan juri dan beberapa kung mania bersatu padu sukseskan LPB 2024. (Foto: gde)

RAPAT Kerja Wilayah (Rakerwil) Pengurus P3SI Bali dilaksanakan Sabtu, 27 Januari 2024 di Warung Subak Peguyangan Denpasar. Agenda Rakerwil selain mengumumkan Pengurus P3SI Bali yang definitif dengan keluarnya SK P3SI Pusat, juga mendorong gelaran musda di masing-masing pengda dan menyusun jadwal Liga Perkutut Bali Tahun 2024.

Rakerwil ke perdana P3SI Bali 2024 ini dihadiri Ketua Korwil Dr. I Ketut Gede Yoga Semadi, SH, MH, utusan dari P3SI Pusat H Achmad Thosan, Sekretaris Heri Firmanto, M.Si, M.M, Bendahara M Fauzi, Wakil Ketua I Bidang Organisasi dan Keamanan M Junaidi Doel, Wakil Ketua III Bidang Penjurian dan Ketua Juri I Wayan Rudiana, Wakil Ketua IV Bidang Penangkaran dan Konservasi Nengah Widana, Wakil Ketua V Bidang Litbang dan Sosial I Kadek Bagiartha, para juri P3SI Bali, pengurus Pengda Tabanan, Badung, Gianyar dan Denpasar, serta utusan dari kung mania Bali.

Pada kesempatan itu, Ketua Pengwil P3SI Bali Yoga Semadi berharap agar pengurus P3SI Bali dan pengda se-Bali selalu menjaga kekompakan agar ke depan perkututan di Bali semakin ramai. Saat ini sudah ada 4 pengda P3SI di Bali, ke depan pihaknya akan mendorong untuk menambah pengda lagi di antaranya Pengda Jembrana yang berpotensi untuk bisa berkembang, dan juga kabupaten lainnya.

Karena, dengan berkembangnya pengda-pengda di daerah maka lomba-lomba akan semakin sering digelar yang tentunya akan meningkatkan peredaran perkutut yang akan meningkatkan ekonomi para peternak perkutut khususnya di Bali.

‘’Kita bersama-sama akan memberdayakan masing-masing pengda untuk aktif di pengurusan dan menggelar lomba. Pengda dan pengwil bergerak bersama, dan pengwil siap mendukung gelaran lomba di daerah,’’ ujar Yoga Semadi.

kutut
Rapat dimoderatori oleh Sekretaris P3SI Bali Heri Firmanto.

Pada kesempatan itu, Ketua Bidang Penjurian yang mewakili Wakil Ketua Bidang Konkurs yang tidak hadir menetapkan jadwal LPB 2024 yang disepakati seluruh peserta yang hadir. Adapun jadwal LPB 2024 sebagai berikut. LPB 1 pada 18 Februari 2024 dilaksanakan oleh Pengda Denpasar. LPB 2 pada 21 April 2024 oleh Pengda Ganyar. LPB 3 pada 26 Mei oleh Tabanan. LPB 4 pada 23 Juni oleh Pengda Badung. LPB 5 pada 28 Juli oleh Pengda Denpasar. LPB 6 pada 25 Agustus oleh Pengda Gianyar. LPB 7 pada 29 September oleh Pengda Tabanan. LPB 8 pada 13 Oktober oleh Pengda Badung, LPI Pariwisata Cup pada 3 November oleh Pengwil P3SI Bali, dan LPB 9 pada 8 Desember 2024 sekaligus penutupan.

Pada kesempatan itu juga disosialisasikan poin LPB dengan menggunakan poin 100 dimana mandatory fight dimulai pada seri ke-6. Harga tiket LPB 2024 ditetapkan Rp 125.000 dengan hitungan 100 ribu masuk ke panitia dan 25.000 masuk ke kas panitia LPI 2024.

Juga disosialisasikan peraturan penilaian khusus kelas piyik hanging dan piyik yunior sesuai hasil mukernas P3SI. Peratuan penilaian piyik hanging dimana kalau salah satu babak piyik hanging mengalami kegacoran di babak tersebut tidak dapat penilaian sedangkan di babak yang lain yang tidak gacor atau bekur akan dipotong satu poin.  Sedangkan penilaian di kelas piyik yunior dimana jika di salah satu babak mengalami kegacoran maka seluruh di babak tersebut akan dipotong 1 poin atau poin penilaian tetap berlaku.

Peserta Rakerwil juga sepakat untuk melanjutkan kegiatan aksi sosial untuk mendukung masyarakat kurang mampu untuk disupport burung perkutut indukan dan juga pelepasliaran perkutut di tempat-tempat strategis. Namun pelaksanaannya perlu dievaluasi agar bantuan perkutut bisa benar-benar bermanfaat secara ekonomi dan juga burung yang dilepas benar-benar survive di alam bebas.

Pengda Denpasar yang berkesempatan melaksanakan LPB seri I sekaligus juga bakal menggelar latber pada 4 Februari 2024 di gantanagn TA Denpasar. (gde)

Advertisement

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.