Connect with us

Profil

Murai The King, Amunisi Terbaik Mr Kurnia Depok Yang Dipersiapkan Menuju Musim Lomba 2022

KONBUR Tayang

:

Murai Batu The King Kurnia Depok

Gelaran IKI Cup 1 di Lapangan Kota Wisata, Ciangsana Gunung Putri Bogor, Minggu (2/1) kembali menjadi ajang pembuktian murai batu The King dalam masa uji coba gaco terbaru koleksi Mr Kurnia  dari Depok.  Jagoan gresnya hari itu memang masuk diurutan  runner-up, sebuah penampilan cukup bagus disaat mengawali debut prestasinya dipemilik barunya ini.

Mr Kurnia pemain murai batu senioryang sampai saat ini masih konsisten main dijenis murai batu. Dan tetap eksis ditangga juara bersama sejumlah burung terbaiknya. Sejumlah burung terbaiknya sudah malang melintang disejumlah  lomba nasional.

Kini dia punya jagoan murai batu baru, namanya The King yang ditransfernya sebulan lalu dari SKR Cicurug Sukabumi. Sejatinya, prestasi The King sejak ditangannya bukan yang kali pertama, dua pekan lalu saat baru dua hari tiba ditangannya burung yang memiliki kualitas meteri istimewa ini juga tembus diurutan yang sama dieven Kopdar KMM 7 di Tangsel.

Disaat bersamaan dia juga mantake-over Mahameru dari Mulyono BF yang dieven KMM 7 juga moncer diposisi tiga besar. Keduanya sama-sama burung mewah.  Selama ini Mr Kurnia memang tengah rajin belanja burung unggulan. “Saya siapin amunisi buat lomba ditahun 2022 ini,” ungkapnya.

Sebelumnya, dia juga punya Bintang Rimba yang juga prestasi dieven KMM 5. Selain itu masih ada juga koleksi lawas lainnya diantarana Darah Biru, dan kemudian belakangan ini juga ada Mata Dewa murai batu jawara blorok yang juga pernah tampil di KMM 4. Keduanya, Darah Biru dan Mata Dewa sama-sama berkode ring Mulyono BF, Pekapuran Depok.

Kini dengan kehadirannya sederet burung koleksinya bakal menjadi amunisi andalannya dimusim lomba tahun 2022 mendatang. Kualitas materi The King dibuktikannya digelaran IKI Cup 1 pekan kemarin di Kota Wisata.  *agrobur4.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.