Connect with us

Perkutut

Manik Mas BF Bali Gelar Bursa Perkutut Harga Merakyat, 7-14 Juli

Published

on

mnik
Wayan Weda, siap mendampingi kungmania yang akan hadir di Bursa Perkutut Manik Mas BF. (Foto: gde)

SEJAK Manik Mas BF dipublish beberapa tahun belakangan ini, sang pemilik tak pernah putus membeli indukan perkutut dan juga gaco-gaco lapangan. Bahkan dalam beberapa pekan terakhir ini pun Manik Mas BF masih berkesempatan membeli gaco sang Bima Sakti yang pekan kemarin tarung di Jakarta bisa membawa pulang trofi kejuaraan.

Ketika Manik Mas terus berbelanja dan juga hasil produksi terus melimpah dari indukan-indukan berdarah biru ini, maka muncul ide sang pemilik Yoga Semadi untuk berbagi kepada sesama kung mania.

‘‘Daripada banyak di kandang sehingga tidak bisa fokus merawat burung, maka kami ingin membuka bursa perkutut dengan harga yang merakyat,‘‘ ujar Yoga Semadi ketika Agrobur menyambangi homebasenya di Desa Bengkel Kediri Tabanan.

Ide ini muncul karena Yoga Semadi ingin kung mania Bali khususnya pemula agar bisa ikut beternak dan berlomba burung dengan modal yang terjangkau. Rencananya, bursa perkutut akan dibuka mulai Jumat 7 Juli hingga Jumat 14 Juli atau selama sepekan. Bagi yang berminat, bisa datang dari pagi hingga malam di home base Manik Mas BF Desa Bengkel Kediri Tabanan.

manik mas
Wayan Weda sang mekanik Manik Mas BF, prepare untuk bursa perkutut mulai Jumat 7-14 Juli 2023 di home base Manik Mas BF.

Materi dari bursa ini tidak saja hasil tetasan Manik Mas BF, tetapi tidak sedikit burung  bergelang  WAT, Palem, Shasa, Jimat, Cristal, Jupiter dan TOP. ‘’Kami dengan ikhlas melepas ring-ring luar ini karena memang stok di Manik Mas BF masih cukup banyak. Selain itu, karena kami ingin lebih fokus mengembangkan indukan agar bisa maksimal juga bermain di lapangan,’’ ujar Yoga Semadi.

Untuk materi bursa, Yoga Semadi bersama tim sudah sejak sepekan memantau agar materi yang dibursakan tidak saja memiliki trah darah yang bagus juga suaranya juga tidak mengecewakan. ‘‘Bagi yang berminat ikut bursa, bisa datang langsung memantau seharian sebelum memutuskan untuk beli,‘‘ pungkasnya. (gde)

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.