Connect with us

Perkutut

LatNil Pengcam Blega Bangkalan (Rabu, 02/10), Melanjutkan Rutinitas yang Sempat Terhenti, Surya Liga, Ratu dan Bunga Desam, Jadi Pilihan Terbaik Juri

Published

on

Ditengah padatnya agenda kegiatan hobi perkutut di Bangkalan, tidak menyurutkan semangat kung mania di Blega untuk tetap menggelar event. Kali ini Komunitas kung mania didukung Pengcam Blega menggelar kegiatan Latihan Dinilai pada Rabu, 02 Oktober 2024, di lapangan Kopang Blega Bangkalan.

Semangat untuk tetap eksis menekuni hobi perkutut

“Hari ini Pengcam Blega menggelar acara Latihan Dinilai dengan tujuan untuk tetep memberikan wadah dan semangat bagi teman-teman agar bisa menyalurkan hobi perkututnya,” terang Abu Ali selaku panitia. Lebih lanjut disampaikan bahwa dengan adanya acara ini diharapkan bisa tetap menumbuhkan keinginan rekan-rekan agar bisa terus eksis menekuni hobi.

“Kegiatan ini dimaksudkan agar teman-teman disini bisa tahu bagaimana perkembangan burung miliknya, sehingga ada catatan khusus apakah bisa dan layak untuk diikutkan lomba yang lebih besar atau tidak,” sambung perawat yang sukses mengorbitkan amunisi handal. Ditambahkan pula bahwa agenda ini untuk melanjutkan rutinitas yang sempat terhenti.

Suasana penjurian di Kelas Kerekan

Menurut Abu Ali, Blega selama ini aktif menggelar acara. Lapangan Kopang menjadi lokasi yang dipilih untuk setiap kegiatan, karena kapasitas kerekan dan gantangan yang memadai. Kembalinya Kopang sebagai titik pilihan kung mania Blega dan sekitarnya menjadi pertanda baik bahwa Blega kini siap mengembalikan aktifitas seperti semula.

Meski digelar pada hari efektif, namun antusias peserta untuk mengikuti gelaran ini luar biasa. Sepertinya waktu bagi mereka adalah menyalurkan hobi perkutut yang tidak bisa dihalangi. Tiga kelas yang dibuka (Piyik Bebas, Piyik Yunior dan Piyik Hanging) penuh sesak dengan kapasitas masing-masing kelas 1 blok.

Satu blok Kelas Piyik Hanging penuh

“Alhamdulillah semua kelas yang kami buka, penuh dan tidak ada yang kosong. Seluruh tiket yang kami sediakan habis terjual, bahkan ada yang belum dapat, tapi kami tidak mau menambah jumlah blok lagi karena waktu tidak memungkinkan,” ungkap Abu Ali. Lapangan Kopang Blega yang dijadikan lokasi acara, sebenarnya masih mampu menampung jumlah peserta dalam jumlah lebih besar.

Namun panitia tidak bisa menambah blok lagi karena waktunga mepet sehingga berdampak pada persiapan yang harus dilakukan. Meski demikian tidak menyurutkan semangat yang lain untuk tetap berangkat menuju lapangan. Cuaca cerah dan cenderung panas mengawal acara dari pertama hingga akhir.

Peserta yang berhasil meraih juara di Kelas Piyik Bebas

Empat babak penjurian berlangsung lancar tanpa hambatan. Sampai akhirnya penentuan posisi kejuaraan diumumkan. Untuk podium pertama Kelas Piyik Bebas berhasil menjadi milik Surya Liga amunisi Rikki Blega, produk Domisol yang dikerek pada nomor 12. Disusul kemudian Intan andalan Mudali Kopang, ring Tikno pada nomor kerekan 24.

Peserta yang berhasil menembus urutan juara di Kelas Piyik Yunior

Ditempat ketiga dimenangkan Pesona orbitan HMF Group Jrengik Sampang, produk ternak HMF yang dikerek pada nomor 17. Untuk Kelas Piyik Yunior, podium pertama diraih Ratu amunisi Badrih Alas Rajeh, ternakan Planet yang dikerek pada nomor 72. Dilanjutkan kemudian Eropa Domisol andalan H.Sarib Lombok Timur, ternakan MST pada kerekan nomor 69.

Dan ditempat ketiga dimenangkan Blingkon orbitan Ahmad Karpote ternakan Blangkon yang menempati nomor kerekan 49. Untuk Kelas Piyik Yunior, juara pertama berhasil menjadi milik Bunga Desa, amunisi Badrih Alas Rajeh, ternakan AAB yang digantang pada nomor 08. Di susul kemudian P 3 andalan KH.Munaki Blega ring BLGM yang digantan pada nomor 11.

Peserta yang sukses meraih juara di Kelas Piyik Hanging

Dan di tempat ketiga ada Saskia milik Jawahir Blega, produk ternak AAB yang menempati nomor gantangan 18. Diakhir acara, panitia mengucapkan terima kasih kepada seluruh peserta yang telah mendukung dan hadir dalam kegiatan tersebut. Permintaan ma’af disampaikan jika selama acara, ada hal-hal yang kurang berkenan.

Advertisement

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.