Connect with us

Perkutut

GM Cup Sampang, Suguhkan Pertarungan Mandalika dan Idola Agung, Cinta Kasih, Signature dan Perisai Hari Sukses Raih Podium Pertama

Published

on

Gelaran akbar GM Cup Sampang pada Minggu 06 Februari 2022 menjadi agenda yang mendapatkan antusias kung mania. Empat kelas yang dibuka, penuh sesak oleh peserta yang ingin merasakan sensasi tarung di lapangan AKN Pangarengan Sampang. Saat pendaftaran mulai dibuka, kung mania langsung menyatakan kesediaan untuk masuk sebagai peserta.

Ababil raih podium kedua Dewasa Senior

Tak hanyal dalam hitungan beberapa hari, daftar pendaftar nyaris memenuhi lembaran panitia bagian pendaftaran. “Alhamdulillah peminat Konkurs GM Cup begitu luar biasa, sampai-sampai kami kewalahan menerima para pendafatr,” terang H.Moh.Aksan selaku penanggung jawab acara even.

Tidak hanya dari Sampang, peserta yang tercatat berasal dari Sumenep, pamekasan, Bangkalan, Surabaya dan Pasuruan. Kenyataan inilah yang membuat jumlah peserta membludak. Bahkan menurut H.Moh.Aksan ada beberapa peserta yang akhirnya tidak lolos masuk lapangan karena tidak mendapatkan tiket.

Peserta yang berhasil menembus urutan juara Kelas Dewasa Senior

“Saya mohon ma’af kepada peserta yang tidak kebagian tiket karena kuota sudah penuh dan kami tidak mungkin untuk menambah jumlah peserta karena lapangan dan kerekan yang kami sudah sediakan memang tidak bisa dipaksakan untuk ditambah,” ungkap pemilik AKN Bird Farm Sampang.

Kondisi inilah yang membuat pertarungan berlangsung dalam heroik yang tidak bisa dilupakan. Di Kelas Dewasa Senior misalnya, terjadi adu kualitas antara Mandalika orbitan H.Syaiful HSF Pamekasan dan Idola Agung andalan Team Ababil Sampang. Pertempuran ini dimenangkan oleh Mandalika yang berhak atas juara pertama.

Peserta yang berhasil menembus urutan juara Kelas Dewasa Yunior

“Alhamdulillah Mandalika bisa meraih juara pertama di lomba Sampang. Mudah-mudahan bisa terus berlanjut pada gelaran berikutnya,” harap H.Syaiful HSF. Rasa syukur juga dilontarkan H.Abdul Aziz Ababil. “Alhamdulillah meski bisa juara kedua, saya puas atas hasil ini. Setidaknya Idola Agung sduah membuktikan kehebatannya, namun belum waktunya bisa meraih juara pertama,” ungkap H.Abdul Aziz Ababil.

Sedangkan ditempat ketiga berhasil menjadi milik Magadir, amunisi Kades Kolla Modung ternakan CTP yang menempati kerekan 12. Di Kelas Dewasa Yunior, juara pertama berhasil menjadi milik Cinta Kasih orbitan H.Safi’i Tim Koncer Pasuruan, ternakan AMT yang menempati kerekan 79.

Peserta yang berhasil menembus urutan juara Kelas Piyik Yunior

Urutan kedua diraih Madu Cinta andalan Rizal Adiwarna Sampang produk ternak AKN pada kerekan 53 dan tempat ketiga ada Anjay milik Tim Win’s Banjarmasin ring Win’s pada kerekan 84. Untuk Kelas Piyik yunior, juara pertama menjadi milik Signature andalan Tim HJ BF Pamekasan ring Sofa Antique pada kerekan 118.

Dilanjutkan kemudian Andin milik Tim Trisna ring Scorpio pada kerekan 157 dan Mandala andalan H.Syaiful HSF Pamekasan ternakan Cakrawala pada kerekan 142. Dikelas Piyik Hanging, juara pertama menjadi milik Perisai Hati andalan Zaini Kades Pakes Bangkalan ring Blem pada gantangan nomor 29.

Peserta yang berhasil menembus urutan juara Kelas Piyik Hanging

Menyusul berikutnya Android amunisi Salju BF Sampang ring Hamda pada gantangan 54 dan tempat ketiga ada Dilema Yunior orbitan Holik Noreh Modung Blega ring Lobelia pada nomor gantangan 44.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.