Lomba
Laga M3 Subdenpom BC Jember, Minggu (19/5): Deal Transaksi Di Dua Kelas Bursa, Murai Bismillah Siap Menuju Anniversary SMM

Laga rutin M3 Subdenpom BC Jember yang dihelat pada hari Minggu 19 Mei 2024 kemarin. Selain jadi tempat transaksi bagi pemandu bakat dengan para “broker” burung lomba, ditiga kelas bursa (murai batu, cendet dan kenari) yang dibuka oleh panitia. Laga ini juga jadi pembuktian bagi burung-burung hebat yang hadir dari wilayah “tapal kuda”, seperti Lumajang, Jember, Bondowoso, Situbondo dan Banyuwangi.
Tepat pukul 11.00 WIB, kelas Murai Batu Bursa-A jadi sesi pembuka laga M3 yang langsung mendapat respon luar biasa dari kicau mania. Baik itu pemandu bakat yang memang sudah tidak sabar untuk bisa melihat langsung kualitas jago-jago yang bakal dibidiknya. Maupun para broker atau penjual, yang ingin burungnya bisa cepat laku.

Dan perlu diketahui serta wajib dipatuhi aturan main di kelas bursa, khususnya bagi peserta. Dimana peserta yang ikut kelas bursa, burung plus sangkar wajib dijual. Dan sesuai kesepakatan broker dan panitia, harga jual maksimal bagi burung yang juara 1. Untuk kelas Bursa Murai Rp 15 juta, Bursa Cendet Rp 5 juta dan untuk kelas Bursa Kenari Rp 1,5 juta.


Namun di sesi ini, tidak terjadi transaki yang diharapkan. Karena pemandu bakat maupun para broker, belum ada kesepakatan soal harga. Baru di kelas Cendet Bursa, terjadi deal transaksi. Namun jago Cendet yang resmi diboyong oleh pemandu bakat bukan jago yang berhasil merebut juara, tap jago yang tidak masuk juara.

Begitu pula saat dimainkan kelas Bursa Kenari. Meski baru pertama kali kelas ini dibuka, namun antusias Kenari Mania cukup menggembirakan. Bahkan yang menggembirakan di kelas Bursa Kenari ini, burung yang berhasil masuk juara 1 langsung diboyong oleh Mr. Tamzil dengan mahar sesuai kesepakatan pemilik dan pembeli.

Dan yang paling menggembirakan bagi sang pemandu bakat atau pembeli. Burung-burung yang dibeli di kelas Bursa, adalah burung yang memang punya kualitas oke. Baik irama lagu, volume, gaya, maupun durasi kerjanya. Pasalnya selama ini, panitia dan tim Juri Subdenom BC Jember selalu mengedepankan kualitas burung, bukan yang lain.

Sehingga tak salah kalau arena Subdenpom BC Jember, jadi “barometer” kualitas burung di wilayah timur Jawa Timur. Dan tak keliru juga, kalau laga M3 ini-pun jadi pembuktian bagi jago-jago kualitas yang ada di wilayah “tapal kuda”.
Seperti yang ditunjukkan oleh Bismillah, jago handal Murai Batu besutan H. Harun dari Ningrat SF Banyuwangi. Tarung di sesi Murai Batu A atau kelas utama, aksi Bismillah benar-benar menjadi perhatian tim juri yang bertugas. Selain gayanya yang sujud-sujud sembari mengumbar isian lagu yang komplit dan mewah dengan didukung volume suara keras dan tembus.

Bismillah yang memang dipersiapkan untuk turun di even besar Annversary 4th SMM, awal bulan Juni besuk. Berhasil memboyong tropy juara 1 kelas Murai Batu A, setelah bersaing ketat dengan jawara-jawara top Murai Batu lainnya.

Dan di kelas Murai Batu B, Giliran Badar andalan Mr.Eko Gabriel yang sukses memboyong tropy juara 1. Setelah beradu kualitas irama lagu, volume, gaya dan durasi kerja dengan Adipati milik Mr. SQ dan Super Boy andalan Mr. Dedy TB.

Kemudian di kelas Cucak Hijau A, yang juga tak kalah ramai dan seru persaingannya. Di sesi ini, nama Sanji milik Mr. Malik punggawa dari DKS’86 BC yang berhasil membawa pulang tropy juara satunya.

Namun di kelas Cucak Hijau B, nama Pasopati milik Mr. Joko Laras dari 69 Kencong yang berhasil mencuri tropy juara 1. Pasopati berhasil naik podium pertama setelah mampu meredam ambisi Semar yang memang sering moncer di arena Subdenpom BC Jember ini.

Selanjut di kelas Cendet-A, yang kini makin ramai pesertanya. Persaingan ketat antara Abimanyu milik Mr. Eko Treas BC dengan Sniper andalan H. Yudi Motor dari Kaliwining. Akhirnya dimenangkan oleh Aabimanyu. Namu di kelas Cendet berikutnya, Sniper berhasil memboyong habis 3 tropy juara 1.

Berikutnya untuk kelas Kacer. Dua amunisi handal Mr. Fendik dari SR Indonesia, yaitu Mengejar Matahari dan Kupetik Bintang, sukes mendominasi tropy juara kelas Kacer. Dimana Mengejar Matahari berhasil membawa pulang 2 tropuy juara 1 kelas Kacer A dan C. Sedangkan Kupetik Bintang berhasil membawa pulang tropy juara 1 dan juara 2.

Dan di kelas Kenari Bebas-A, nama Indigo yang diusung oleh Mr. Digo dari Forkam. Juga berhasil membawa pulang tropy juara 1, setelah bersaing ketat dengan Mascot milik Mr. Riyad dan Zippo andalan Mr. Raka Kios.
Itulah beberapa burung hebat yang sukses membuktkan kualias serta performa terbaiknya di laga M3 Subdenpom BC Jember. Namun untuk mengetahui burung-burung hebat lainnya yang juga berhasil membawa pulang tropy kejuaraan. Selengkapnya bisa di klik link Daftar Juara Laga M3 di bawah ini.

“Saya atasnama panitia serta mewakili tim juri yang bertugas. Mengucapkan banyak terima kasih atas dukungan, partisipasi serta kehadiran sahabat-sahabat kicau, Dan tak lupa panitia mohon ma’af, jika digelaran kali ini masih banyak kekurangan. Panitia masih berharap kehadiran semua sahabat kicau digelaran berikutnya, baik latber rutin hari Rabu maupun laga M1 nanti,” bilang Mr.Yudi usai menyerahkan tropy burung terbaik. *agrobur.
