Connect with us

Profil

Kisah Unik Dibalik Kesuksesan Mr. Seno Sebagai New Comer Kicau Mania

Published

on

Mr. Seno sebagai New Comer Kicau Mania mengatakan pada media ini awalnya main burung sejak awal tahun ini hanya iseng – iseng saja punya 2 burung Murai Borneo dan 1 Murai Non Gembung untuk dilombakan tetapi lambat laun semua jenis burung hampir ada di rumah, mulai Cucak Hijau, Cendet, Kenari, Love Bird.

Terlebih lagi setelah memenangi terbaik Murai Non Gembung bersama Turbo, 225 Point pada lomba Kopdar Kicau Mania Kukar di Gantangan Jagal SF Desa Bangun Rejo L3 Tenggarong Seberang (12/10/2025) nama Mr. Seno patut mendapatkan perhatian lebih.   

Mr. Seno Antarkan Turbo terbaik Murai Non gembung.

“Sebenarnya main burung ini hobi saja untuk bunyi – bunyian dirumah mas dengan burung awal 2 Murai Borneo Dan 1 Murai Non Gembung yang juga dilombakan. Tetapi kalau untuk turun lomba tunggu waktu senggang baru bisa  ke lapangan,” jelas Seno saat ditemui di rumahnya.

kelapangan Tunggu Waktu Senggang.

Namun setelah media ini mendatangi langsung rumah Mr. Seno di Graha Indah Suryanata Samarinda koleksi burung diryumahnya ternyata berbagai jenis varian mulai dari Cucak Hijau, Kenari, Love Bird, Cendet. Setelah ngobrol langsung dengan sang empunya ternyata ada cerita unik dibalik keberadaan burung – burung tersebut.

Mr. Seno Sangat Menyukai kelas Murai Borneo Dan Murai Non Gembung Di Perlombaan.

“Awal keberadaan burung – burung ini kebanyakan orang bayar service mobil pakai burung tetapi kondisinya ada sebagian yang rontok. Sebenarnya ya gimana lagi dari pada bayar servicenya dihutang malah ribet lagi urusannya,” jelas Seno sebagai pemilik bengkel Pinang Jaya Mobil di Jalan Ringroad Samarinda https://maps.app.goo.gl/Q6CV4x8x23MWMmbSA.

Sedangkan untuk Turbo sebagai juara terbaik Murai Non Gembung dibelinya bukan burung juara atau prestasi tetapi memiliki materi yang bagus.  “Untuk Turbo ini bukan burung prestasi dan harga kiosan saja tetapi memiliki materi bagus dan baru saya pegang selama 2 Minggu terakhir,” tambah Seno yang juga bercerita pernah berpengalaman di Dealer Toyota selama 19 Tahun.

Mr. Seno Juga Tergabung Dalam Laskar Pelangi BC.

Untuk rawatan – rawatan Mr. Seno lebih cocok merawat sendiri karena ingin mencetak prestasi dari nol yang diharapkan bisa memuaskan temntunya. “Burung – burung ini saya rawat sendiri dirumah dan Inginnya nyetak hasil rawatan sendiri dari burung murahan. Burung itu yang paling utama harus dilihat pencernaannya sehingga kita amati terus kalau kotorannya sudah kering berarti kondisi sehat baru setiap hari star merawatnya kalau pas habis subuhan kita fokuskan diembunkan diluar rumah, baru kalau sudah mulai terang diumbar kemudian dijemur. Untuk multi vitamin biasa pakai T Worm Produk Maestro yang di beli dari Toko Adam Syahril karena juga dapat layanan fasilitas konsultasi gratis seputar burung,” tutupnya. /// bay

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.