Connect with us

Perkutut

Buldock, amunisi Anyar Heru NHD Sumenep dari Trah CMM Sidoarjo, Tarung Perdana Langsung Raih Podium di LPS Putaran 2

Published

on

Liga Perkutut Sumenep Putaran 2 yang baru saja tergelar pada Minggu, 26 Februari 2023, menyisakan kenangan manis bagi Heru NHD Bird Farm Sumenep. Even hasil kolaborasi Pengda P3SI Sumenep dan Pengcam Kota di Lapangan Melati Pangarangan, sukses mengantarkan salah satu produk paling anyar NHD Bird Farm yakni Buldock.

Heru pemilik NHD Bird Farm Sumenep

Turun di Kelas Piyik Hanging, perkutut yang lahir dari kandang NHD 15 dari formasi indukan CMM Kd – 04 dan CMM-05 berhasil merangsek ke urutan dua. “Buldock baru pertama kali turun lomba dan Alhamdulillah masih bisa tampil meski minim akan pengalaman di arena,” terang Heru NHD.

Lebih lanjut disampaikan bahwa perkutut yang lahir pada 27 November 2022 lalu sebenarnya diturunkan tanpa ada target khusus karena masih belum merasakan ketatnya persaingan perebutan posisi kejuaraan. “Terus terang saya menurunkan Buldock hanya sekedar ingin mengetahui sampai seberapa jauh performa yang bisa diperlihatkan saat berada di lapangan bersama perkutut lainnya,” ungkap Heru NHD.

Trophy juara yang diraih Buldock

Namun siapa sangka jika pada akhirnya Buldock yang menempati nomor gantangan 49 mampu menunjukkan potensi sebagai burung masa depan. Apalagi Bulldog merupakan produk perdana dari kandang tersebut, setidaknya dengan menurunkan di arena, Heru bisa memastikan kualitas produk hasil keturunan trah CMM Bird Farm Sidoarjo.

Diakui oleh Heru bahwa NHD Bird Farm adalah peternak binaan CMM Sidoarjo yang nampaknya mampu mengikuti sukses yang sudah diraih oleh seniornya. “Di kandang NHD mayoritas indukan berasal dari CMM dan selama ini produk yang dihasilkan tidak mengecewakan,” sambung Heru lagi.

Piagam Penghargaan atas keberhasilan Buldock tembus podium kedua

Keberhasilan ini tentunya menjadi sinyal kuat bahwa pilihan indukan CMM tidak salah dan menjadi faktor penyemangat untuk terus eksis menjelajah konkurs demi konkurs dengan barisan amunisi yang sudah disiapkan. “Mudah-mudahan NHD bisa tetap fokus dan berhasil menghadirkan produk unggulan yang akan mengisi daftar kejuaraan di gelaran yang akan diikuti,” harap Heru lagi.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.