Connect with us

Profil

Sukses Dalam Dunia Merpati Balap Kaltim, Elitra Team Coba Panaskan Kompetisi Kicauan

KONBUR Tayang

:

Sebelumnya nama Elitra Team yang digawangi Catur Wahyudi dan H. Hendi sebelumnya sudah  berpengalaman dan banyak makan asam garam pada dunia Merpati Balap wilayah Kalimantan Timur (Kaltim). Namun seiring berjalannya waktu Elitra Team kini dikibarkan oleh Catur Wahyudi bersama kolega untuk ikut panaskan Kompetisi Burung Kicauan di wilayah Kaltim. Seperti yang terbaru pada Lomba Burung Road To Bupati Cup 3 Kukar (18/8/2024) yang diselenggarakan di Gantangan Jagal SF L3 Tenggarong Seberang Elitra Team dengan kekuatan penuh hadir untuk bersilaturahmi bersama Kicau Mania lainnya.    

Mr. Catur Wahyudi (Kanan) Bersama Kompatriotnya H. Hendi.

Nama Catur Wahyudi sendiri sebenarnya bukan orang baru pada dunia Kicau Mania Samarinda sang empunya sebelumnya juga pernah memimpin Arema Team Borneo beberapa tahun lamanya. Namun dalam perjalanannya karena kesibukan pekerjaan juga faktor kesehatan keluarga Catur Wahyudi sempat memutuskan Vacum beberapa tahun terakhir ini dan melepas jabatan sebagai ketua Arema Team Borneo.

Elitra Team Dibangun Dengan Kebersamaan.

“Memang sebelumnya Elitra Team ini lebih dulu berkibar dalam dunia Merpati Balap di Kaltim. Bahkan waktu saya masih memimpin Arema Team Borneo dulu, Elitra Team juga tetap eksis diperlombaan Merpati Balap. Namun beberapa tahun terakhir karena kesibukan juga kesehatan keluarga saya sempat Vacum lama dalam hiruk pikuk perlombaan burung dan memutuskan meletakkan jabatan Ketua Arema Team Borneo, ” terang Catur Wahyudi.

Elitra Team Siap Eksis Dalam Dunia Lomba Burung.

Oleh sebab itu dengan kembali aktifnya Catur Wahyudi dilapangan lomba bersama bendera Elitra Team sekali lagi ingin menegaskan kembali untuk ikut memanaskan dunia Kicau Mania Kaltim. Ia menandaskan perpisahan dengan Arema Team Borneo adalah hal yang sudah biasa dalam suatu organisasi.

Ketua Elitra Team Catur Wahyudi Dan Ketua Arema Team BSC H. Hengky Kurniawan Semua Tetap Saudara.

“Lomba burung ini ajang bersenang – senang dan cari saudara di lapangan lomba, gonta – ganti tim juga hal yang biasa sementara Arema Team Borneo adalah tim besar semoga bersama Ketua yang baru semakin sukses kedepannya. Pergantian Ketua adalah hal yang wajar dalam organisasi sebagai bentuk penyegaran. Semua yang ada di Arema Team Borneo juga saudara saya semua satu hobi, jadi tidak ada masalah yang berarti kita saling support saja,” tambahnya.

Anggota Elitra Team Wilayah Tenggarong.

Anggota yang eksis bersama Elitra Team saat ini kurang lebih 20 orang dan tersebar di wilayah Samarinda hingga Tenggarong. Sementara itu H. Hendi yang terus setia mendampingi Kompatriotnya berujar mempunyai wacana dan agenda besar kedepannya untuk Elitra Team.

H. Hendi Elitra Team Kedepannya Punya Agenda Besar.

“Perkumpulan itu layaknya keluarga sendiri sehingga selain berlomba diluar lapangan kita juga seperti saudara sendiri. Kedepannya Elitra Team juga mewacanakan agenda besar, biarlah waktu berjalan dulu.   Kalau tidak ada kesibukan kita ramai – ramai terus berlomba seperti biasanya tanpa milih – milih gantangan,” tutup H. Hendi diamini Kompatriotnya Catur Wahyudi. /// bay  

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.