Connect with us

Ayam Bekisar

SK Sudah Ditangan, KEMARI Cabang Sumenep Siap Bergerak Menjalankan Program, Mewujudkan Harapan

KONBUR Tayang

:

Penantian KEMARI Cabang Sumenep untuk segera mendapatkan SK (Surat Keputusan) sebagai bentuk legalitas dari sebuah organisasi, akhirnya benar-benar terwujud menjadi kenyataan. Kepastian tersebut didapat saat R.Eddy Suyanto, selaku Ketua KEMARI Cabang Sumenep hadir di Yogyakarta.

SERAH TERIMA SK KEMARI Sumenep dari KRT.Acun Hadiwidjojo pada R.Eddy Suyanto

Kehadiran R.Eddy Suyanto dalam rangka mengikuti acara Munas KEMARI dan Lomba Seni Suara Alam Ayam Bekisar memperebutkan Piala KEMARI Pusat di Ndalem Notoprajan Yogyakarta yang berlangsung selama dua hari mulai Sabtu sampai Minggu, 23 – 24 Januari 2021.

Disela-sela Munas, tepatnya sebelum acara dimulai, KRT.Acun Hadiwojojo, Ketua Umum KEMARI Pusat secara langsung menyerahkan SK kepada beberapa pengurus yang sudah melakukan pemilihan di masing-masing daerahnya, termasuk juga kepada KEMARI Cabang Sumenep. 

“Alhamdulillah, SK yang selama ini menjadi kepastian adanya Pengurus KEMARI di Sumenep sudah saya terima langsung dari Bapak Acun, Ketua Umum KEMARI Pusat. Kami atas nama organisasi mengucapkan banyak terima kasih atas SK yang sekarang sudah ada di tangan saya,” tegas R.Eddy Suyanto.

BERSAMA TOKOH LAWAS, R.Eddy Suyanto pose bareng Eko Semarang

KRT.Acun Hadiwidjojo dalam pesan yang disampaikan langsung berharap KEMARI Sumenep bisa menjalankan tugas dengan baik dan menjaga nama baik organisasi. “Saya yakin dan percaya KEMARI Cabang Sumenep bisa menjadi daerah yang mampu membesarkan organisasi dan berhasil menyemarakkan hobi ayam bekisar,” harap KRT.Acun Hadiwidjojo.

Selanjutnya R.Eddy Suyanto akan berusaha menjalankan amanah Ketua Umum KEMARI Pusat dan juga komunitas ayam bekisar yang ada di Sumenep. “Terus terang saat ini saya senang dan lega, karena kami sudah sah menjadi pengurus yang diperkuat oleh SK dan saya juga langsung ketemu Ketua Umum,” ungkapnya.

TIGA GENERASI, kebersamaan yang akan memberikan semangat

Kini tidak ada lagi yang bisa mempermasalahkan status pengurus karena sudah ada bukti kuat berupa Surat Keputusan. “Saya berharap semua bisa menghormati keputusan yang sudah diambil Pusat dan jangan ada lagi hal-hal yang membuat kebingungan komunitas,” lanjutnya.

Dan Pengurus KEMARI Cabang Sumenep juga tidak akan ambil pusing dengan situasi yang tidak memberikan manfaat. Mereka akan lebih fokus bekerja dan menjalankan program yang sudah dibuat dan disusun oleh pengurus dan beberapa pelaku hobi ayam bekisar yang ada di Sumenep.

“Masih banyak yang harus kami lakukan, kami ingin mengabdi dan menunjukkan kalau organisasi ayam bekisar di Sumenep saat ini lebih maju dan lebih baik,” janji R.Eddy Suyanto. Bahkan ada keinginan untuk bisa merangkul seluruh komunitas dan pihak-pihak yang bersinggungan dengan hobi ayam bekisar.

MOMENT SPESIAL saat R.Eddy Suyanto terima SK dari Ketua Umum KEMARI

Tujuannya adalah untuk bersama-sama mewujudkan Sumenep sebagai daerah yang memiliki prestasi dikancah perbekisaran tanah air. Mari kita bersama-sama bersatu, bekerjasama dan saling bahu-membahu untuk menuju masa yang lebih baik,” harapnya.

Karena yang pasti tanpa adanya dukungan dari semua pihak, maka organisasi tidak akan mampu menjalankan tugasnya dengan baik dan menemui titik keberhasilan.

PRESTASI GEMILANG yang berhasil dibukukan mania bekisar Sumenep

Sumenep yang selama ini dikenal sebagai salah satu daerah pengorbit ayam bekisar kelas kontes, nampaknya ingin diraih kembali. Upaya menggandeng beberapa peternak yang ada di Sumenep juga sudah dilakukan. KEMARI Cabang Sumenep memberikan porsi lebih pada pihak-pihak yang bisa merealisasikan program organisasi. Latihan rutin dan sharing juga menjadi bagian program yang sudah dijalankan.

Pelan namun pasti, KEMARI Cabang Sumenep sudah menunjukkan perkembangan yang lebih baik lewat prestasi yang dibukukan dalam ajang Lomba Ayam Bekisar Piala KEMARI 2021 di Ndalem Notoprajan Yogyakarta pada Minggu, 24 Januari 2021. Beberapa orbitan bekisar mania dari Sumenep berhasil mencatatkan prestasi apik di kelas yang diikutinya.

Advertisement

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.