Derkuku
Rodagila H Salim Andriyanto di LDB Seri I: Akhirnya Dapat Lima Warna di Babak Akhir

WALAU kualitas Rodagila sanggup menembus lima warna, namun butuh perjuangan berat untuk bisa duduk di kursi singasana. Begitulah perjalanan Rodagila yang kini dipegang H Salim Andriyanto yang diturunkan di ajang Liga Derkuku Bali seri I bertajuk Anugrah Dewata Cup, Minggu 2 Februari 2020 di Gantangan Bet Ngandang Sanur Bali.
Rodagila yang dikerek di gantangan 07, sejak babak pertama sudah mulai memanggung. Pelan-pelan Rodagila mengeluarkan suara emasnya. Sempat mendapat bendera empat warna plus usulan lima wara. Namun sayang keburu peluit dibunyikan.

Memasuki babak kedua Roda Gila yang bergelang Sakti BF ini kembali melancarkan anggungannya. Lagi-lagi hanya tembus empat warna lantaran kurang bunyi. Begitu juga ketika bermain di babak ketiga Rodagila yang memiliki kualitas suara yang apik hanya mendapat usulan ke empat warna.
Namun Rodagila mulai perfoma ketika memasuki babak keempat. Bersama-lawan-lawannya yang juga mewah, Rodagila satu demi satu mendapat bendera. Hingga detik-detik terakhir, bendera 5 warna ditancapkan oleh korlap Mr. Arif dan memastikan berhasil masuk di daftar kejuaraan. ‘’Untuk di derkuku, saya sedikit kesulitan merawatnya. Tidak seperti di perkutut, sudah semakin paham,’’ terang H Salim Andriyanto yang kini banyak meretaskan anakan perkutut istimewa di kandangnya Maestro Bali di Sempidi Badung.
Walaupun masih dirasakan sulit merawatnya, H Salim akan terus berusaha memahami karakter derkuku sehingga bisa ikut meramaikan setiap lomba derkuku di Bali. Perkutut dan derkuku seperti saudaraan. Setelah semakin deket dengan derkuku, H Salim merasakan semakin lengket. ‘’Saat ini masih focus di perkutut baik lomba dan ternak, namun ke depan tidak menutup kemungkinan akan buka kandang juga,’’ pungkas H Salim. *agrobur3
