Lomba
Piala Rektor 3 Universitas Budi Luhur Jakarta: Murai Batu Prabu Boyong Motor, KAW Team Juara Umum Terbaik

Kemeriahan even Piala Rektor 3 yang dikemas Radjawali Indonesia (RI) Sabtu 17 Agustus di Kampus Universitas Budi Luhur Jl Ciledug Raya, Petukangan Jakarta Selatan menjadi gelaran spesial, terutama buat Kiki Ares daru KAW Team Depok yang sukses merebut juara umum BC terbaik. Sementara juara kelas murai batu utama diraih Prabu yang sukses boyong hadiah sepeda motor.

Menggunakan 2 lapangan, gelaran Radjawali Indonesia yang digawangi Sofyan Juandi, Sudi MR dan Yono terbilang sukses. Meskipun digelar dihari Sabtu, nyaris semua kelas full gantangan dengan jumlah tiket dikisaran 2.900 lembar ludes terjual.

Hari itu banyak menyajikan burung-burung hebat disetiap kelasnya, sesi Murai batu didominasi dua kekuatan jawara tangguh, Prabu yang hari itu unggul dikelas utama, Murai Batu Rektor dengan tiket Rp 500 ribu.

Murai batu Prabu koleksi Andry siang itu sukses memetik gelar juara pertama dikelas utama, selain memboyong hadiah uang tunai sebesar Rp 5 juta plus 1 unit sepeda motor baru. Burung yang baru beberapa bulan ditangannya ini memang bukan bukan burung kemarin sore, selain memiliki kualitas materi hebat juga sudah sering meraih gelar juara, bahkan belum lama dalam even Umi Kasum Cup lalu Prabu berada dideretan juara runner-up.

Pada kelas lainnya, sesi Murai Batu Dekan giliran Petrus milik Mas Aji dari Ulujami Jakarta yang moncer diperingkat pertama. Burung tersebut memang memiliki kualitas materi irama lagu mewah dengan variasi isian dan tembakan seperti celilin cucak jenggot, dan lagu-lagu suara burung kecil sejenis kenarian, kolibri dan ciblek. Durasi kerjanya juga bagus dari awal hingga akhir.

Sementara perebutan juara umum tim terbaik hari itu dimenangkan KAW Team asuhan Mr Kiki Ares dari Depok. Nama KAW Team saat ini memang tengah mengorbit, nyaris setiap pekan tim ini mendulang prestasi juara umum dengan kekuatan amunisi andalannya di murai batu dan cucak hijau.

Kemenangan KAW Team sudah tampak sejak mulai dari awal amunisi mereka sudah banyak mendulang gelar juara. Dengan total akhir 15 gelar juara pertama diraihnya yang mengantarkannya naik podium juara. Sedangkan juara umum SFnya dimenangkan Hokita 59. *agrobur4.

-
Lomba6 hari yang lalu
First Anniversary Nusantara BC Jember, Minggu (15/5): Sukses Jadi Pestanya Kicaumania, 8 Jago Hebat Rebut Tropy Terbaik
-
Daftar Juara6 hari yang lalu
Daftar Juara Kopdar SMM Halal Bi Halal, Minggu 15 Mei 2022 Di Gantangan Gagak Sakti Gresik
-
Daftar Juara6 hari yang lalu
Daftar Juara First Anniversary Nusantara BC Jember, Minggu 15 Mei 2022 Di Nusantara BC
-
Perkutut5 hari yang lalu
Sangkar Perkutut Dalil Bangkalan, Hasil Kreasi Santri Binaan Pondok Pesantren Darul Kholil Burneh, Soal Kualitas Silahkan Dibuktikan