Profil
Om Johan Leuser Pekan Baru: Penyedia Murai Batu Asli Hutan Sumatera

Nama Om Johan Leuser sudah lama dikenal populer di kalangan komunitas murai batu mania Nusantara. Pria yang juga pemilik Des Coffee di Jl Hang Tuah Ujung No 110, Pekan Baru Riau ini kini kembali eksis melayani kicau mania dengan menyediakan murai batu berkualitas pilihan asli hutan Sumatera. Setelah beberapa waktu lalu sempat absen.
“Bagi yang minat dan ingin memantau murai kualitas, silahkan datang langsung ke kafe kami sambil ngopi. Kita bisa ngobrol membahas panjang lebar seputar Murai Batu. Peminat bisa memilih langsung burung yang disukai sesuai selera, ” jelasnya.

Bahkan dibelakang kafe miliknya juga ada tersedia gantangan lapangan lomba milik salah satu even organiser. Meskipun kafenya masih di area Gantangan namun ia komitmen tidak ikut campur urusan intern dalam penyelenggaraan lomba di lapangan tersebut.

Yang jelas, bagi kicau mania yang berminat dengan burung-burung asli Sumatera koleksi Om Johan Leuser bisa menghubungi langsung dikontak WA 085363818888 atau akun Facebook Johan Shia Leuser.

Murai Batu jebolan Om Johan sudah sejak lama tersebar di kalangan pelanggannya tidak hanya Sumatera, juga kota–kota besar lain di Pulau Jawa, Kalimantan, Bali dan kota lainnya. Dan perlu diketahui, Murai Batu jebolan Leuser sudah banyak moncer di sejumlah even-even nasional.

Bahkan beberapa diantaranya sudah ada yang laku terjual hingga ratusan juta rupiah di kalangan pemiliknya. Bagi peminat kicau mania luar kota, bisa dikirim lewat jasa pengiriman antar lintas pulau, dijamin aman dan amanah. *agrobur.

