Profil
Moncer Di Babeh Cucun Cup 1 Jakarta, Murai Batu Si Jagal Jadi Ancaman Baru Yang Siap Menjegal Lawan
Murai batu Si Jagal kini menjadi salah satu diantara burung murai terbaik yang ada di Jabodetabek. Kehadirannya yang nyaris saja menjegal lawannya dieven Babeh Cucun Cup, Minggu (30/6) lalu di Taman Hutan Kota, Penjaringan Jakarta membuktikan burung ini bakal jadi ancaman baru.
Disela kesibukannya sebagai anggota Korps Lalu Lintas Kepolisian RI (Korlantas Polri), Mr Herry Kris dari Sorjati BC Jakarta Timur ternyata juga sukses mengorbitkan murai batu kesayangannya. Sejumlah amunisi burung-burung koleksinya sudah banyak yang moncer di lapangan. Salah satuna Si Jagal yang tampil ciamik dalam debutnya dilomba yang hari itu banyak diikuti burung-burung ternama dia sukses menjadi yang terbaik.
Menempati urutan juara runner-up, sudah cukup buat membuktikan keberadaan burung yang terbilang new comer ini patut diperhitungkan lawan. Aksinya ini dipertontonkannya dikelas Murai Batu BnR Vit dieven bertajuk Babeh Cucun Cup yang dikemas BnR Indonesia.
Sejak awal digantang Si Jagal lebih banyak mengumbar materi lagu isiannya yang terbilang komplet, mulai isian suara burung-burung kecil hingga tonjolan suara isian kapas tembak, yang ditutup tembakan celilin yang dibawakannya bersusun.
Sejatinya, selain Si Jagal Mr Herry Kris masih menyimpan amunisi andalan lainnya, diantaranya ada Yakuza, Barong dan lainnya. “Dari ketiganya kita turunkan bergantian, ternyata Si Jagal hari ini mau tampil. Semua burung saya rawat sendiri, ” pungkasnya. Kini, dengan kualitas materi lagu, durasi kerja, volume dan fighter yang dimiliki gaconya ini semakin memantapkan langkah sang pemilik untuk turun digelaran-gelaran nasional berikutnya. redaksi#4