Brosur Lomba
M Noer Hadi Cup 1 di LBC: Hadiah Tanpa Syarat, Nobatkan 6 Burung Terbaik
M Noer Hadi Cup 1 bakal digeber pada Minggu, 8 September 2024 mendatang di Gantangan Legian BC, Legian Kuta Badung. Sebagai event perdana yang digelar Mr. Noer Hadi yang menggandeng Lege Liang Independent, panitia memastikan lomba akan dikemas spesial.
Apa yang spesial dari gelaran ini, ungkap Mr. Agus bahwa panitia akan membuka kelas-kelas favorit seperti kelas murai batu dan cucak ijo. Namun juga membuka kelas komunitas seperti kelas kenari, anis merah, love bird dan konin. ‘’Di event ini kami ingin memberi ruang kepada rekan-rekan kicau mania untuk menguji kualitas gacoannya ,’’ ujar Agus.
Untuk hadiah kejuaraan, panitia memastikan hadiah keluar tanpa syarat. Selain itu, setiap pemilik burung berhak merebut nominasi burung terbaik karena panitia menetapkan sebanyak 6 burung terbaik yang wajib naik 3 sesi.
Untuk itu, Agus memohon di ajang pertama kali gelaran M Noer Hadi Cup 1 ini dukungan bagi kicau mania Bali. Sebagai wujud penghormatan kepada para pemenang, panitia telah menyiapkan piala burung terbaik dan piala untuk murai batu terbaik yang istimewa.
Pada kesempatan ini, Agus juga menegaskan bahwa Lege Liang Independent menerapkan system penjurian terbuka, tanpa korlap dan tanpa koordinasi. Dengan demikian maka setiap juri akan punya tanggung jawab yang sama dan besar terhadap hasil penilaiannya. Kemungkinan untuk mengkondisikan burung agar juara mesti kualitasnya kurang akan sulit terjadi. ‘‘Tentu apa yang kami terapkan ini sesungguhnya demi peserta itu sendiri agar semua punya kesempatan yang sama untuk dinilai dan berhak untuk meraih juara,‘‘ ucapnya. (gde)