Connect with us

Perkutut

Liga Kalimantan Selatan III Banjarmasin, Rawit dan Nexton Dongkrak Pamor H.Fahmi, Infantri serta Mahkota Sabet Podium Pertama

KONBUR Tayang

:

Liga Kalimantan Selatan III seakan menjadi pembuktian semarak hobi perkutut di Banjarmasin. Betapa tidak ketika Banjarmasin menggelar acara untuk komunitas kung mania, peserta selalu antusias untuk mengikutinya. Seperti dalam gelaran Liga Kalimantan III yang dihelat pada Minggu, 15 Mei 2022.

Senyum bangga atas prestasi apik yang dibukukan peserta

Lapangan Lembu Jantan Pekapuran Raya menjadi saksi bisu betapa hebohnya pesta perkutut manggung di atas kerekan dan gantangan. Empat kelas yang khusus di buka untuk peserta (Dewasa Senior, Dewasa Yunior, Piyik Yunior dan Piyik Hanging) penuh sesak oleh peserta yang dibuka masing-masing 1 blok.

H.Fahmi (kiri) terima tropy dari Winardi Win’s BF

Even persembahan Pengda P3SI Pengda Banjarmasin ini mampu menjadi jujukan kung mania untuk ikut serta larut dalam perebutan posisi kejuaraan. Kinghong, salah satu panitia dan juga bendahara Pengda Banjarmasin mengatakan bahwa, semangat peserta untuk mengikuti gelaran ini begitu luar biasa.

H.Fahmi (kanan) terima tropy dari Ketua Pengda Banjarmasin

Sampai-sampai ada beberapa peserta yang tidak bisa dinyatakan lolos masuk menjadi bagian dalam kegiatan tersebut karena tikt sudah ludes terjual. “Ada beberapa peserta yang tidak kebagian tiket, padahal panitia sudah berusaha untuk memberikan tiket miliknya, namun itu bukan menjadi solusi tepat,” jelas Kinghong.

Ketua Pengda Banjarmasin (kiri) serahkan trophy juara

Lebih lanjut dikatakan bahwa ada kalanya ketika panitia memberikan tiket miliknya kepada peserta lain agar mereka bisa mengikuti gelaran. Namun jumlah peserta dengan tiket yang dimiliki peserta tidak imbang, akibatnya masi ada yang belum bisa dikabulkan. Kondisi ini sebenarnya disebabkan oleh jumlah blok yang dibuka panitia.

Liga kalimantan Selatan III Banjarmasin sukses tergelar

Selama ini panitia hanya mampu membuka 1 blok untuk masing-masing kelas. Hal ini dikarenakan jumlah juri yang dimiliki juga disesuaikan dengan jumlah blok yang ada. “Terus terang jumlah juri yang kami miliki terbatas, sehingga kami juga membatasi jumlah blok yang ada sehingga tidak sampai kekurangan juri,” sambung Kinghong.

Peserta asal Banjarbaru ikut meramaikan acara

Namun yang pasti, setiap gelaran bisa berlangsung sukses dan lancar, tidak pernah ada masalah. Sementara itu dari dalam arena diinformasikan bahwa perebutan posisi kejuaraan berlangsung seru dan menegangkan. Empat babak yang dibuka memberikan peluang satu sama lain untuk saling bersaing. Cuaca cerah menambah serunya perebutan juara.

Winardi Win’s BF (kanan) serahkan trophy juara

Namun diakhir acara, ditetapkan posisi kejuaran. Untuk podium tiga besar, juara pertama di Kelas Dewasa Senior diberikan pada Rawit, orbitan H.Fahmi Ares Banjarmasin. Perkutut ternakan Bona yang dikerek pada nomor 94 menuntaskan penjurian dengan nilai paling tinggi. Urutan kedua ada Menara andalan Anwar S Banjarmasin ring Win’s yang dikerek pada nomor 95.

Ketua Pengda Banjarmasin (kanan) serahkan trophy juara

Tempat ketiga dimenangkan oleh Super Star andalan Delta M Banjarmasin ring Frend7 pada kerekan 101. Di Kelas Dewasa Yunior, juara pertama juga diraih oleh andalan H.Fahmi Ares BF Banjarmasin lewat aksi maut Nexton, perkutut ternakan  RIG pada kerekan nomor 31, disusul kemudian oleh Samudra Cinta orbitan Marsuli Banjarmasin ternakan Himalaya pada kerekan 25.

Peserta perwakilan dari kung mania Banua (kiri)

Dan tempat ketiga ada Terang Bulan amunisi Anwar S Banjarmasin yang dikerek pada nomor 29. Untuk Kelas Piyik Yunior, podium pertama menjadi milik Infantri orbitan Rudy/Bambang Banjarmasin ring Sumo, menyusul kemudian Bintang Timur andalan H.Rusli/Kinghong Banjarmasin ternakan Verona dan tempat ketiga ada Arjuna milik Herli Kandangan ring Arista.

Di Kelas Piyik Hanging, juara pertama dimenangkan oleh Mahkota andalan Erick Banjarmasin ring Gayus, urutan kedua ada Sultan Borneo amunisi Herly Kandangan ternakan Sha-Sha dan tempat ketiga ada Krisna milik Langkat Banjarmasin produk Himalaya.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.