Connect with us

Perkutut

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi: Minak Jinggo dan Patriot Lolos Dari Persaingan Ketat

KONBUR Tayang

:

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
JUARA DEWASA BEBAS. Minak Jinggo sukses merebut poidum pertama

Gelaran latber perkutut hasil kolaborasi Dani Lesehan BF dengan kelompok arisan perkutut Sarimurni degan tajuk “Lesehan dan Sarimurni Cup” yang jadi agenda rutin tiap dua bulan sekali dari Pengda P3Si Banyuwangi. Hari Sabtu, 7 September 2019 di lapangan permanen RHY Siliragung Banyuwangi.

Acara yang dikemas oleh Imam, Yon BF, H.Matrawi, Buang Taroreh, Sukro serta Dani Lasehan itu, selain jadi ajang silaturahmi antar sesama kungmania kota Gandrung Banyuwangi. Acara ini juga untuk menimba ilmu, khusunya bagi kungmania pemula. Pasalnya saat itu tokoh-tokoh perkutut senior juga hadir.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
KELAS PIYIK HANGING. Full diserbu kungmania

“Betul, agenda latber rutin di sini sekaligus untuk sharing soal ilmu perkutut. Bahkan hadirnya tokoh-tokoh senior seperti pak Yon, pak Dani Lesehan, H.Pri Brahmana, pak Buang, H.Mahmud Raung, betul-betul dimanfaatkan oleh para pemula untuk menimba ilmu. Dan alhamdulillah semuanya terjalin akarab dan guyub,” terang Imam, mewakili panitia.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
KELAS DEWASA. Persaingan cukup seru dan ketat

Dan hadirnya jago-jago yang diusung oleh kungmania senior, termasuk kehadiran Bintang Timur, jawara perkutut Nasional milik H.Pri, meski hanya sebagai tamu kehormatan. Menjadikan persaingan terlihat ramai, seru dan ketat, baik di kelas dewasa bebas maupun di kelas piyik hanging.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
TOKOH SENIOR. Yon BF, Dani Lesehan, Mahmud Raung, Harsono berbaur bersama pemula

Seperti di kelas dewasa bebas, semua jago yang turun mempunyai kualitas anggung yang hampir seimbang. Sehingga pertarungan seru antar jawara tak terhindarkan dan itu terjadi sejak babak pertama dimulai. Namun memasuki babak selanjutnya, terlihat beberapa jago sudah mulai kendor perfromanya. Tapi ada beberapa jago unggulan yang tetap stabil melepas anggung merdua suara emasnya.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
TIM PERUMUS. Cukup hati-hati untuk menentukan pememang

Dan di detik-detik terakhir, terlihat ada 3 jago yang saling kejar mengejar untuk bisa mendapat bendera tiga warna. Ada Sinar andalan Jun, ada Seblang milik Muji dan ada Minak Jinggo andalan Dani Lesehan. Namun akhirnya Minak Jinggo yang kerja lebih ngotot, mampu lolos dari persaingan ketat tersebut. Dengan kemenangan tipis, Minak Jinggo berhasil menjadi yang terbaik pertama. Sedangkan dua rival terberatnya, yaitu Sinar dan Sableng, harus puas mengekor dibelakangnya.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
JUARA PIYIK HANGING. Patriot berhasil lolos dari persaingan ketat

Selanjutnya untuk kelas piyik hanging, yang persaingannya juga cukup seru. Akhirnya tim juri dan perumus menetapkan Patriot milik Yon BF sebagai yang terbaik pertama. Dan disusul kemudian oleh Seblang milik Santo, Arjuno andalan Sujono, Sekar Langit milik Harsono dan Barcelona milik H.Mahmud mengunci diposisi lima besar.

“Alhamdulillah, dari awal sampai akhir acara latber berjalan lancar, kondusif dalam suasana yang akarab. Saya mewakili panitia, mengucapkan banyak terima kasih atas partisipasi, dukungan serta kehadiran semuanya. Dan kami juga mohon ma’af bila masih ada kekurangan. Dan saya berharap kehadiran semuanya di latber selanjutnya,” tutup Imam.  *agrobur2.

Latber Lesehan dan Sarimurni Cup Banyuwangi
Klik untuk memperbesar Daftar Juara

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.