Lomba
Kopdar SKN-X Sidoarjo, Minggu (17/7): Banyak Terjadi Transaksi Murai Juara, Abah Wilson Jadi Man of The Macth

Tak seperti gelaran Kopdar SKN (Seduluran Kicau Nusantara) sebelumnya. Gelaran Kopdar SKN ke-10 kali ini, yang dihelat pada hari Minggu 17 Juli 2022 kemarin di Gantangan Puspa Agro, Jemundo, Sidoarjo, terlihat lebih ramai dan semarak. Karena sepekan sebelum acara ini digelar, semua tiketnya ludes tak tersisa. Meskipun panitia sudah menambah 1 kelas lagi.
Memang tak dipungkiri, gelaran Kopdar SKN yang dikemas apik oleh Mr. Kemas Alfiansya Baky dkk. Akhir-akhir ini memang jadi pilihan favorit bagi Kicaumania, baik itu Member maupun para Rekom untuk uji kualitas jago Murai Batunya. Karena digelaran di SKN, selain banyak burung-burung murai top pada turun. Sistem penjuriannya juga benar-benar fair play dan bisa dipertanggungjawabkan.

Namun yang paling menarik digelaran Kopdar SKN-X kemarin. Selain panitia menyediakan kelas BOB dengan tiket gratis yang memang dikhususkan untuk para member SKN. Di Kopdar kali ini, juga banyak terjadi transaksi take over jago-jago Murai Batu (MB) hebat. Sehingga tak keliru kalau hari itu banyak Kicaumania maupun pemandu bakat dari berbagai kota hadir.

Seperti yang dilakukan oleh H. Wiwid, Kicaumania sejati dari kota Apel Malang. Setelah melihat aksi dan performa apik dari Sultan Sulaiman (SS), salah satu murai handal koleksi Abah Wilson. Tanpa ragu lagi, H. Wiwid langsung men-take over SS dari tangan Abah Wilson dengan mahar yang cukup fantastis.
Sebetulnya hari itu, banyak terjadi transaksi take over burung-burung murai hebat. Namun transaksi yang terekam oleh awak mediaagrobur.com hanya H. Wiwid yang resmi memboyong SS dari Abah Wilson.

Dan di Kopdar SKN ke-10 ini, Abah Wilson benar-benar jadi Man of the Match. Pasalnya,selain Abah Wilson pulang dengan membawa uang mahar hasil dari dipinangnya murai SS. Hari itu Abah Wilson pulang juga dengan memboyong tiga tropy juara lewat aksi Pangeran Sabrang. Burung yang memang punya kulitas irama lagu mewah itu, berhasil merebut juara1 kelas MB Luar Biasa A, kelas Luar Biasa C dan kelas BOB.

Dan berikut beberapa Kicaumania yang juga sukses mengawal jago murai batunya memboyong tropy juara. Ada Pak Dewa 139 Team yang sukses bersama Bhisma. Jago yang sudah sering moncer ini berhasil memboyong tropy juara 1 kelas MB Seduluran A dan juara 2 kelas BOB.

Lalu ada Giri Sangkar Gresikk. Mengaku lega, meski Ki Pengging hanya masuk juara 3 di kelas MB Luara Biasa B. ”Ya saya sangat bersyukur, karena Ki Pengging masih bisa memberi tropy juara. Karena selain Ki Pengging performanya tidak maksimal, lawan-lawanya juga bagus-bagus,” tutur salah satu punggawa Giri Sangkar, usai menerima tropy juara.

Pun begitu dengan Abah Pri PS SF. Meski jago andalannya yaitu Avatar hanya nyantol juara 4 di kelas MB Persahabatan A. Namun ia mengaku puas dan tetap merasa bersyukur. “Ya namanya burung, kadang kerja bagus dan kadang kurang maksimal. Seperti hari ini, Avatar memang kurang perform,” bilang Abah Pri.

Rasa lega dan puas juga disampaikan oleh Dwi Tamal. Dimana RX King yang memang jadi amunisi andalannya, selain berhasil mencuri juara 1 kelas MB Seduluran C. Di kelas BOB, RX King masih bisa masuk juara 3.

Dan yang mengaku sangat puas hari itu adalah Kicman Course. Pasalnya, meskipun Laduni baru kali pertama turun digelaran Kopdar SKN yang memang banyak dihuni jago-jago hebat. Tapi burung ini mampu lolos dan berhasil merebut podium terhormat, sebagai juara 1 di kelas MB Sedulura B.

Itulah beberapa jago Murai Batu hebat yang berhasil direkam di kamera awak mediaagrobur.com. Namun untuk mengetahui jago-jago murai hebat lainnya yang juga sukses merebut tropy kemenangan. Selengkapnya bisa di klik link daftar juara Kopdar SKN di bawah ini.

Dan diksempatan terakhir, Mr. Kemas Alfiansya Baky selaku penanggun jawab acara. Tak lupa mengucapkan banyak terima kasih kepada semua yang hadir ikut mensukseskan gelaran ini. “Betul dan seluruh kru panitia serta tim juri bertugas juga mohon ma’af. Jika disepanjang acara tadi masih banyak kekurangan. Karean kita sebagai manusia biasa, jelas tak lepas dari kesalahan,” tutup Mr. Kemas. *agrobur.
