Connect with us

Perkutut

Kades Cup Tanggul-Jember, Minggu (19/2) : Duta, Super Hero dan Nusa Indah Siap Menuju Bupati Cup Jember

Published

on

Kades Cup Tanggul Jember
KADES CUP TANGGUL. Upaya untuk menjaring pemula dan persiapan menuju Bupati Cup Jember.

Hajatan lomba burung perkutut “Kades Cup Tanggul”, Jember yang gagas H.Gufron bersama Muh. Ilham. Serta disupport penuh oleh Aris Manto, selaku Kades Patemon, Kecamatan Tanggul Jember. Pada Hari Minggu, 19 Februari 2023 kemarin, di Lapangan Desa Patemon, Tanggul, Jember. Berlangsung cukup meriah dalam suasana guyub rukun.

Dan menurut H. Gufron, selaku Ketua panitia dan juga sebagai penggerak dunia perkututan di wilayah Tanggul dan sekitarnya. Acara “Kades Cup Tanggul” ini, selain untuk merangsang muncul pemain baru atau Kung Mania pemula di wilayah Tanggul. Gelaran ini juga untuk melatih jago-jago lokal Jember, sebelum tarung di even Bupati Cup nanti.

PARA JUARA KELAS PIYIK BEBAS. Jagonya siap bersaing di Bupati Cup Jember.

“Benar dan Alhamdulillah, pemain-pemain baru di Tanggul sudah mulai bermunculan. Termasuk Pak Kades Patemon sendiri, kini beliau sudah mulai mengoleksi beberapa jago-jago perkutut. Ya mudah-mudahan pemain-pemain baru lainnya, juga mulai berani mencari jago untuk lomba,” tutur H.Gufron.

JUARA 3 KELAS PIYIK BEBAS. Berhasil direbut oleh Kung Mania pemula.

Dan yang tak kalah pentingnya, tambah H. Guforn. Even Bupati Cup Jember yang hanya kurang beberapa hari lagi ini, Kung Mania Jember sebagai tuan rumah. Harus segera mempersiapkan atau mengasa kualitas jago-jagonya. Agar nanti bisa meladeni jago-jago top yang datang dari luar Jember.

Semetentara, kondisi cuaca hari itu di Lapangan Desa Patemon Tanggul, nampak cukup cerah. Seakan juga ikut mendukung gelaran lomba perkutut pertama di Desa ini. Dan tepat pukul 07.30 WIB, gelaran “Kades Cup” Tanggul pun resmi dibuka.

PARA JUARA KELAS PIYIK YUNIOR. Banyak muncul jago-jago lokal yang siap bersaing.

Dan begitu peluit tanda babak pertama dimulai. Atmosfir persaingan antar jago yang dikerek ditotal 4 blok gantangan, yaitu 1 blok kelas piyik bebas, 1 blok kelas piyik yunior dan 2 blok kelas piyik hanging. Langsung mengubah suasana lomba menjadi ramai, oleh suara anggung merdu yang dilepas oleh masing-masing jago.

Dari babak ke babak, nampak terlihat persaingan ketat antar jago, agar bisa meraih nilai tertinggi. Bahkan persaingan seru tersebut terjadi sampai detik-detik akhir babak keempat penilaian. Baik terjadi di kelas piyik bebas, piyik yunior maupun di kelas piyik hanging.

Dan setelah penilaian empat babak penuh selesai, yang kemudian hasil langsung masuk ke meja tim perumus. Akhirnya setelah semua nilai direkap oleh tim perumus. Di kelas piyik bebbas, diputuskan ada 10 jago yang layak mendapat tropy juara sesuai nilai yang didapat.

PARA JUARA KELAS PIYIK HANGING. Juga siap bersaing di LPJT Jember.

Dimana lima posisi terbaik mampu ditempati, pertama oleh Duta milik Rahmad RHJ Jember. Kedua oleh New Turbo yang jadi andalan H. Edy Sjuno Jember. Ketiga Vokalis, milik Mat’z BF Singapura.  Keempat Hipnotis milik Sugeng dari Jombang, Jember dan kelima Super Star andalan H. Edy Sujono Jember.

JUARA 3 KELAS PIYIK HANGING. Kades Petemon, mulai berani mengoleksi jago-jago lomba.

Begitu pula untuk kelas piyik yunior yang juga diputuskan ada 10 nominasi jago yang memang dinilai layak mendapat tropy juara. Namun untuk posisi lima besar terbaik, mampu direbut oleh Super Hero milik Ponadi Lumajang. Lalu ada Sancaka andalan H. Badri Sumberbaru.

Kemudian ada nama Ontoseno milik H. Edy Sujono hasil dari kebun sendiri yaitu Rara BF. Beriktunya ada nama Super Galaksi milik Ponadi Lumajang. Dan Monster andalan Hendy X-SP Jember, berhasil mengunci posisi lima besar.

Selanjutnya untuk kelas piyik hanging, ada sebanyak 15 jago yang masuk nomnasi kejuaraan. Dimana untuk posisi lima besar terbaik, pertama ada nama Nusa Indah yang diusung oleh Sutikno Lumajang.

Kemudian ada nama Iklas andalan Harsono Tanggul. Lalu ada nama Simponi milik Arsi Manto, Kades Patemon. Adan nama Berlian Bromo milik Koesbiyanto dan ada nama Taksaka milik H. Badri hasil produk sendiri yaitu Hebad BF yang berhasil mengunci posisi lima besar.

Itulah beberapa jago yang berhasil meraih prestasi juara digelaran Kades Cup Tanggul (lihat box daftar juara di bawah). Tentu dengan keberhasilan jago-jago tersebut, jadi motivasi awal bagi Kung Mania. Untuk menuju even pertama LPJT di Jember yang akan dilaksanakan pada hari Minggu, 5 Maret 2023 besuk, di Lapangan SECABA, Sukorejo, Jember.

“Alhamdulillah, berkat dukungan serta parisipasi dari semua kung mania, baik dari dalam maupu luar kota. Serta support langsung dari bapak Kades Patemon. Dari awal sampai akhir, acara ini bisa lancar tanpa ada kendala apapun. Terima kasih semuanya dan mohon ma’af jika ada kekurangan,” tutup H. Gufron diakhir acara. *agrobur.

Copyright © 2022 Media Agrobur. All Right Reserved.