Profil
Di Tangan Irul-BML, Kacer Prabu Siliwangi makin Joss di Lapangan
KACER Prabu Siliwangi memang belum lama dipegang Irul-BML Tegallalang Ubud. Namun namanya begitu santer terdengar setelah serangkaian mengikuti kontes di Bali bertemu lawan-lawan tangguh, Prabu Siliwangi mampu menunjukkan perfoma terbaiknya.
Sebanyak 4 kali turun setelah di bawah perawatannya, Prabu Siliwangi sukses moncer di ajang Ronggolawe yang digelar di Kertalangu, lanjut moncer di ajang Bali Lestari gantangan Legian Badung bersama PBI, dan juga naik podium pertama di ajang Oriq Jaya di Tabanan, dan akhirnya kembali menyandang gelar kacer terbaik di ajang Bali Menyama Braya bersama Ronggolawe Nusantara, Minggu, 7 November 2021 di Kertalangu, Denpasar.
Bisa unggul di tengah lawan-lawan yang juga mumpuni bertarung di arena, tak lepas dari kualitas Prabu Siliwangi yang sudah tidak diragukan lagi kualitasnya. Baik membawakan banyak lagu master yang apik seperti kenarian, juga kental dengan lagu lovebirdan, gerejaan, dan tembakan cililinnya yang super, yang diramu apik dalam speed irama yang enak didengar. Tentunya gaya bermainnya yang eksotis nancep sedikit membuka sayap sambil memainkan kepalanya semakin menarik perhatian juri.
Prabu Siliwangi pun akhirnya mendominasi koncer A di kelas utama dan ketika turun di sesi B, Prabu Siliwangi masih sanggup meraih posisi runner up yang akhirnya mengantarkan dinobatkan sebagai kacer terbaik. ‘’Kelelahan kami merawat Prabu Siliwangi akhirnya terbayar sudah di lapangan bisa membawa pulang trofi terbaik,’’ terang Irul-BML yang didampingi krunya termasuk Mr. Hery W yang ikut mengawal Prabu Siliwangi sejak awal di tangan Irul-BML.
Di sela menghadiri undangan panitia di Bali Menyama Braya, Irul-BML juga menyampaikan kesiapannya bakal menggelar lomba Bali Island Seri III yang bakal digelar 19 Desember mendatang di gantangan Blahbatuh Gianyar.
Bali Island Seri III ini merupakan kelanjutan dari Bali Island 1 dan 2 yang sudah berjalan sukses sebelumnya. ‘’Kami akan kembali melanjutkan Bali Island Seri III karena melihat situasi kondisi Covid-19 yang sudah mulai melandai,’’ papar Irul-BML, seraya menegaskan pada event ini panitia akan menyuguhkan yang terbaik buat kicau mania yang hadir. (gde)